Halo, Sahabat Audy!
Untuk membuat gigi menjadi bersih dan sehat ada banyak cara. Beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan diantaranya mulai dari rajin menggosok gigi atau menggunakan obat kumur. Kedua cara tersebut tentu saja bisa mencegah berkembangnya bakteri dan kuman di dalam mulut. Agar semakin maksimal, kamu bisa rutin memeriksakan gigi setiap 6 bulan sekali.
Pemeriksaan gigi bisa dilakukan sedini mungkin untuk mencegah timbulnya gangguan dan komplikasi akibat penyakit gigi dan mulut. Sering kali masalah gigi menjadi lebih parah akibat telatnya memeriksakan kesehatan gigi. Salah satu masalah yang paling umum terjadi adalah gigi berlubang. Jika masalah ini sudah terjadi, kamu tidak boleh mengabaikannya begitu saja. Permasalahan pada gigi tidak bisa sembuh dengan sendirinya bahkan apabila lubangnya semakin besar mengakibatkan rasa sakit luar biasa.
Pada kondisi gigi berlubang, kuman dan bakteri bisa menempel pada gigi dengan mudah hingga menyebabkan infeksi ke bagian akar. Efeknya, gigi bisa mengalami pembengkakan. Jika daya tahan tubuh rendah, infeksi ini bisa menyebar ke bagian tubuh lain seperti area leher, rahang, hingga dada. Mengerikan sekali, bukan?
Inilah alasan mengapa memeriksakan gigi setiap 6 bulan sekali sangat penting. Selain itu, apabila kamu rutin memeriksakan gigi, masalah plak yang menempel bisa diatasi. Nah, plak ini yang bisa menyebabkan terbentuknya karang gigi. Karang gigi juga bisa mengakibatkan gangguan kesehatan pada gigi dan mulut.
Pemeriksaan gigi secara rutin setiap 6 bulan sekali tidak hanya perlu dilakukan oleh orang dewasa saja. Tetapi juga penting untuk anak-anak maupun lansia. Pada anak, pemeriksaan gigi bisa dimulai dari munculnya gigi susu. Sedangkan pada lansia, pemeriksaan gigi perlu dilakukan untuk mengantisipasi gigi berlubang, gigi goyang, ompong hingga mulut kering. Untuk harga perawatan gigi mulai dari anak-anak, dewasa hingga lansia berbeda-beda.
Apabila Sahabat Audy ingin melakukan perawatan gigi secara rutin setiap 6 bulan sekali, kamu bisa datang langsung ke klinik gigi Audy Dental terdekat di kotamu. Di Audy Dental, kamu bisa mendapatkan pelayanan perawatan gigi oleh dokter gigi yang profesional dan dilengkapi oleh fasilitas serta peralatan yang modern dan canggih.
Yuk, segera berkunjung ke klinik Audy Dental sekarang!